TSd9TUM8TfW8TUW6Tfr0TfdpTA==

Gubernur Al Haris Ajak Masyarakat Jambi Jadikan Ramadan Momentum Refleksi dan Kebaikan


ARCOM NEWS, Jambi – Pemerintah Provinsi Jambi menggelar peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H/2025 M di Masjid Agung Al-Falah, Kota Jambi, pada Minggu malam (16/3/2025). Acara ini dihadiri langsung oleh Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H., bersama sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), organisasi mahasiswa, serta masyarakat yang memadati masjid.

Kegiatan dimulai dengan pelaksanaan sholat Isya, Tarawih, dan Witir berjamaah. Usai ibadah, acara dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Wahyudi Abdul Wahab, M. Fil.I. Dalam ceramahnya, Ustadz Wahyudi menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan isi Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Menurutnya, Al-Qur’an bukan sekadar kitab suci yang dibaca dan dihafalkan, tetapi harus menjadi pedoman utama bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan.

Gubernur Jambi, Al Haris, dalam sambutannya mengajak masyarakat menjadikan Ramadan sebagai momen refleksi dan peningkatan amal kebaikan. Ia menegaskan bahwa bulan suci ini adalah kesempatan untuk memperbaiki keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Malam ini kita memperingati turunnya Al-Qur’an, pedoman hidup bagi umat Islam. Jangan menunda-nunda berbuat baik dan bersedekah, karena kita tidak tahu kapan ajal menjemput,” ujar Al Haris.

Gubernur juga menekankan bahwa peringatan Nuzulul Qur’an bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan kesempatan bagi umat Islam untuk semakin mendalami serta mengimplementasikan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

“Al-Qur’an adalah mukjizat dari Allah SWT yang menjadi petunjuk dalam membedakan yang hak dan yang batil. Kita dianjurkan untuk berbuat baik kepada siapa saja, mempererat silaturahmi, serta menjadikan nilai-nilai Al-Qur’an sebagai landasan dalam kehidupan bermasyarakat,” tambahnya.

Acara berlangsung dengan khidmat dan meninggalkan kesan mendalam bagi para jamaah yang hadir. Diharapkan, melalui peringatan ini, masyarakat Jambi semakin dekat dengan Al-Qur’an dan memperkuat hubungan sosial dengan sesama. (RED/UCOK PWI)

Komentar0

Type above and press Enter to search.