MUI: Potensi Perbedaan Awal Ramadhan 2025, Idul Fitri Diprediksi Serentak
ARCOM NEWS - Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyebutkan adanya kemungkinan perbedaan awal puasa Ramadhan 2025 antara pemerintah dan Muhammadiyah.
Ketua MUI Bidang Dakwah, Cholil Nafis, menjelaskan bahwa berdasarkan kriteria Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS), pada 28 Februari 2025, imkanur rukyat di Indonesia hanya dapat terpenuhi di Aceh. Sementara itu, peluang untuk melihat hilal di Jawa Timur dan wilayah timur lainnya dinilai sulit.
Meski demikian, Cholil memastikan bahwa Hari Raya Idul Fitri 2025 diperkirakan dapat dirayakan secara serentak.
Untuk mengetahui hasil keputusan pemerintah, masyarakat dapat mengikuti sidang isbat yang digelar Kementerian Agama pada sore ini melalui kanal YouTube, TikTok, atau Instagram Kompas.com
Penulis : Arif Ogie
Type above and press Enter to search.
Komentar0