ARCOM NEWS, Tanjung Jabung Timur – Cuaca ekstrem yang melanda perairan Tanjung Jabung Timur kembali memakan korban. Kapal Layar Motor (KLM) Berkat Saudara 1 yang dinahkodai Hendra Yadi (38) mengalami kecelakaan dan karam di perairan Ambang Luar, Desa Simbur Naik, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.
KLM Berkat Saudara 1 yang mengangkut 170 ton kelapa mengalami kerusakan kemudi di tengah perjalanan, ditambah dengan cuaca buruk yang mengakibatkan kapal karam.
Insiden ini terjadi pada hari Minggu, 23 Februari 2025, sekitar pukul 07.00 WIB di perairan Ambang Luar, Desa Simbur Naik, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.
Kapal ini dinahkodai oleh Hendra Yadi bersama empat orang anak buah kapal (ABK). Beruntung, seluruh awak kapal berhasil diselamatkan tanpa ada korban jiwa.
Menurut keterangan dari Kasat Polairud IPTU Ramadhan, kapal berangkat dari Nipah Panjang, Tanjung Jabung Timur, menuju PT. Pulau Sambu di Sungai Guntung, Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, pada Sabtu, 23 Februari 2025, pukul 06.00 WIB.
Dalam perjalanan, kapal mengalami kerusakan kemudi sehingga harus berhenti dan menurunkan jangkar untuk perbaikan. Namun, pada Minggu dini hari, cuaca buruk melanda perairan tersebut. Ombak besar menghantam kapal, menyebabkan lambung kapal jebol dan air masuk ke dalam kapal hingga perlahan tenggelam.
Setelah cuaca mulai tenang, bagian anjungan kapal masih terlihat di permukaan air. Nahkoda kemudian meminta pertolongan kepada pihak agen kapal. Bantuan segera datang, dan seluruh awak kapal berhasil dievakuasi ke Desa Kuala Simbur. Kapal yang karam kemudian ditarik menuju sungai di desa tersebut, tetapi sempat kandas akibat air surut.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian material cukup besar. Sebanyak 170 ton kelapa yang diangkut kapal hanyut terbawa arus.
Kasat Polairud IPTU Ramadhan mengonfirmasi kejadian ini dan menyatakan bahwa pihaknya telah berada di lokasi untuk melakukan investigasi lebih lanjut terkait insiden tersebut (RED/JDM/AO).
Komentar0