TSd9TUM8TfW8TUW6Tfr0TfdpTA==

Gubernur Al Haris Hadiri Peresmian Sejumlah Gedung Kejaksaan di Jambi

 

ARCOM NEWS,  JAMBI – Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, menghadiri peresmian sejumlah fasilitas baru Kejaksaan Tinggi Jambi, termasuk Gedung Sentra Pendidikan dan Pelatihan (Diklat), Gedung Sekolah Adhyaksa I Jambi, Gedung Kantor Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat, serta Masjid Baitul Adli. Acara peresmian ini berlangsung di Ballroom Prof. Dr. ST. Burhanuddin Sentra Diklat Kejaksaan Tinggi Jambi pada Senin (17/02/2025) dan dipimpin langsung oleh Jaksa Agung RI, Sanitiar (ST) Burhanuddin.

Dalam wawancara dengan media, Gubernur Al Haris mengapresiasi langkah Kejaksaan dalam meningkatkan kualitas sumber daya aparaturnya melalui pembangunan fasilitas pendidikan dan pelatihan. Ia menegaskan bahwa keberadaan gedung-gedung baru ini merupakan upaya peningkatan kinerja secara holistik, termasuk dalam hal penguatan akhlak melalui pembangunan masjid.

“Saya sangat mengapresiasi peresmian ini. Kejaksaan terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya aparaturnya dengan pembangunan Gedung Sentra Diklat, serta mendukung peningkatan kinerja melalui Gedung Kantor Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat. Selain itu, upaya membangun akhlak juga diperkuat dengan hadirnya Masjid Baitul Adli. Ini menunjukkan peningkatan kinerja yang menyeluruh,” ujar Al Haris.

Gubernur Al Haris juga mengungkapkan bahwa pembangunan fasilitas tersebut merupakan hibah dari pemerintah kabupaten dan kota di Provinsi Jambi. Ia berharap seluruh aset ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kepentingan masyarakat dan aparatur negara.

Lebih lanjut, ia menyatakan dukungan penuh terhadap rencana Jaksa Agung RI yang akan mendirikan sekolah bidang hukum di Jambi. “Selagi itu bermanfaat bagi masyarakat, Pemerintah Provinsi Jambi pasti mendukung penuh. Mari kita jaga dan rawat gedung yang telah dibangun agar dapat digunakan secara optimal sesuai fungsinya,” tambahnya.

Selain itu, Al Haris menyoroti kontribusi Kejaksaan dalam dunia pendidikan melalui Sekolah Adhyaksa Jambi, yang bertujuan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di daerah. Ia berharap gedung-gedung baru ini dapat meningkatkan motivasi aparatur Kejaksaan dalam menjalankan tugasnya secara profesional.

“Atas nama masyarakat dan Pemerintah Provinsi Jambi, saya mengucapkan selamat atas peresmian gedung-gedung ini. Semoga dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan Kejaksaan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Sementara itu, Jaksa Agung RI, Sanitiar (ST) Burhanuddin, menegaskan bahwa dirinya memiliki hubungan emosional dengan Jambi. Oleh karena itu, ia ingin memberikan sesuatu yang berarti bagi masyarakat setempat. Salah satu bentuk kontribusinya adalah dengan membangun rumah sakit di lokasi strategis dekat Sungai Batanghari, selain fasilitas Kejaksaan yang baru diresmikan.

“Saya ingin ada sesuatu yang berarti untuk masyarakat Jambi. Oleh karena itu, selain fasilitas Kejaksaan ini, kami juga membangun rumah sakit di lokasi strategis dekat Sungai Batanghari. Manfaatkanlah dan rawat semua fasilitas ini agar tetap terjaga dengan baik,” ujar Jaksa Agung.

Acara peresmian ini turut dihadiri oleh Kajati Jambi Hermon Dekristo, anggota DPR RI Dapil Jambi Syarif Fasha, Ketua DPRD Provinsi Jambi M. Hafiz Fattah, Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Al Farelly, para Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Jambi, unsur Forkopimda Provinsi dan Kota Jambi, serta para Kajari se-Provinsi Jambi. (RED/UCOK PWI)

Komentar0

Type above and press Enter to search.