Sebagai bentuk dukungan, Yasir aktif memberikan motivasi kepada Kelompok Tani Tunas Jaya di RT 15, Kelurahan Paal Lima, Kecamatan Kota Baru. Ia turun langsung ke lapangan untuk membantu para petani jagung dengan memberikan pupuk serta pestisida pengendali hama.
Dalam kegiatan tersebut, Yasir didampingi oleh Lurah Paal Lima, Budiman, SH, Ketua RT 15 Ahmad Subakir, Ketua RT 19 Sutar, serta penyuluh lapangan Netty.
Program tanam jagung serentak bertujuan untuk meningkatkan produksi jagung dan mendukung swasembada pangan nasional. Meskipun Kota Jambi memiliki keterbatasan lahan, Yasir optimistis program ini dapat terlaksana dengan baik.
Sebagai anggota DPRD dua periode, Yasir menegaskan bahwa program ini berpotensi meningkatkan kesejahteraan petani serta memperkuat ketahanan pangan di Kota Jambi, khususnya di wilayah Paal Lima, Kota Baru.
“Program ini tidak hanya meningkatkan produksi jagung tetapi juga menambah stok dan variasi pangan di daerah kita,” ujarnya.
Ia pun mengimbau seluruh pemangku kepentingan di bidang ketahanan pangan untuk memastikan kesuksesan program ini. Penanaman jagung akan dilakukan di lahan yang telah dipersiapkan sebelumnya guna mendukung optimalisasi hasil panen. (*)
Komentar0